Keunggulan penggunaan data vektor dalam Sistem Informasi Geografis

Data vektor adalah data yang direkam dalam bentuk koordinat titik yang menampilkan, menempatkan dan menyimpan data spasial dengan menggunakan titik, garis, atau area (poligon). Kegunaan data vektor sebagai berikut.
  1. Satu layer dapat dikaitkan dengan atribut sehingga menghemat ruang penyimpanan.
  2. Banyaknya atribut pada satu layer, dapat menghasilkan banyak peta tematik lain.
  3. Hubungan topologi dan network dilakukan dengan lebih mudah.
  4. Memiliki resolusi spasial yang tinggi.
  5. Memiliki batas-batas yang teliti, tegas, dan jelas sehingga sangat baik untuk pembuatan peta-peta administrasi dan persil tanah milik.
  6. Transformasi koordinat dan proyeksi tidak sulit dilakukan.