Cara Menunjukkan Medan Magnet

Medan magnet tidak dapat diamati dengan indera kita, tetapi dapat diperlihatkan dengan cara tidak langsung. Cara menunjukkan medan magnet dengan cara sebagai berikut:
1. Medan magnet dapat diperlihatkan dengan sejumlah magnet-magnet(kompas-kompas kecil).
Sejumlah kompas kecil ditempatkan di sekitar sebuah magnet batang. Jarum-jarum kompas itu akan membentuk pola garis lengkung yang menghubungkan kedua kutub magnet itu.
2. Medan magnet dapat ditunjukkan dengan serbuk besi.
Sebuah magnet batang diletakkan di atas meja. Di atas magnet itu ditaruh sehelai kertas karton. Kemudian ditaburkan serbuk besi di atas kertas karton itu hingga merata. Setelah itu karton ditekuk secara pelan-pelan. Akibatnya serbuk besi akan membentuk pola garis-garis lengkung yang menghubungkan kedua kutub magnet. Garis-garis ini disebut garis-garis gaya magnet.