Pak Wijaya adalah kepala sekolah.

Ia memberikan sambutan dengan cara membaca pidatonya. Berikut penggalan pidato Pak Wijaya.
         Anak-anak yang saya banggakan,
         Di masa sulit seperti sekarang, hendaknya kita tetap memperhatikan lingkungan tempat kita tinggal. Menjaga kebersihan adalah salah satu pencegahan yang dapat kita lakukan untuk diri kita dan orang di sekitar kita. Perhatikan kondisi kita agar tetap dapat berkarya untuk sekolah kita tercinta.
          Untuk itu, kami selalu menjaga sekolah meski tidak dipakai untuk kegiatan belajar mengajar. Kalian sebagai pengguna fasilitas sekolah hendaknya tetap menjaga kesehatan agar tidak ada satu pun yang kurang dari kita ketika dimulainya pembelajaran tatap muka lagi.

23. Berdasarkan ilustrasi tersebut, metode berpidato yang digunakan Pak Wijaya adalah
ekstemporan
24. Isu yang diungkapkan Pak Wijaya dalam pidatonya adalah
Menjaga kebersihan lingkungan dan tubuh untuk menghadapi pandemi.
25. Tujuan pidato yang disampaikan Pak Wijaya adalah
menggerakkan pendengar
26. Simpulan berdasarkan penggalan pidato tersebut adalah
Menjaga kebersihan diri sangat penting, begitu juga sekolah. Jadi, sekolah harus dibersihkan setiap hari agar dapat digunakan untuk belajar lagi.
Pembahasan:
Langkah-langkah menyimpulkan pesan pidato adalah sebagai berikut:
1. Dengarkan pidato sungguh-sungguh!
2. Tuliskan topik pidato!
3. Fokuskan simakan Anda pada pidato!
4. Tuliskan hal-hal penting yang terdapat dalam pidato!
5. Simpulkan isi pidato berdasarkan hal-hal penting yang sudah Anda tulis!

Dalam pidato harus ada hubungan yang harmonis antara pembicara dan pendengar. Hubungan harmonis itu akan terbukti jika pendengar mampu menyimpulkan isi pidato yang disampaikan oleh pembicara. Pidato yang cukup panjang dapat disimpulkan menjadi beberapa kalimat atau beberapa paragraf.