Alat yang Menerapkan Prinsip Roda Gigi
Salah satu penerapan roda gigi dalam keseharian adalah roda gigi pada jam mekanis dan pada roda belakang sepeda. Roda gigi pada belakang dibuat berbagai ukuran untuk menyesuaikan kondisi jalan. Untuk jalan yang mendaki, digunakan roda gigi yang kecil agar gaya yang diberikan menjadi lebih kecil sehingga saat mengayuh sepeda menjadi lebih ringan, tapi kecepatan yang dihasilkan lambat. Untuk jalan mendatar atau menurun digunakan roda gigi yang besar agar gaya yang digunakan untuk mengayuh menjadi lebih besar sehingga kecepatannya makin tinggi. Roda gigi (Gir) termasuk pesawat sederhana yang dapat mengubah besar gaya dan kecepatan berputar.