4 Klasifikasi Iklim Matahari

Pembagian iklim matahari didasarkan pada faktor garis lintang. Perbedaan garis-garis lintang di permukaan bumi berpengaruh terhadap jumlah energi sinar matahari yang didapatnya. Keadaan ini menyebabkan suhu udara di wilayah lintang rendah (khatulistiwa) lebih panas dibanding wilayah lintang tinggi (kutub).

Berdasarkan iklim matahari, bumi dibagi menjadi empat daerah iklim, yaitu sebagai berikut:
1. Daerah iklim tropis : 0°-23,5°LU/LS.
2. Daerah iklim subtropis : 23,5°-40°LU/LS.
3. Daerah iklim sedang : 40°-66,5°LU/LS.
4. Daerah iklim dingin: 66,5°-90°LU/LS.