Contoh Penerapan Gaya Mengubah Bentuk Benda
Benda yang diberi gaya dapat berubah bentuk. Contoh penerapan gaya dapat mengubah bentuk benda sebagai berikut:
- Tanah liat yang bentuknya bulat bila diberi gaya dengan ditekan bentuknya akan berubah menjadi pipih.
- Mistar yang lurus bila di bagian tengahnya diberi beban akan tampak melengkung.
- Gelas yang diberi gaya dengan dipukul bentuknya akan berubah, gelas itu pecah.
- Pada saat terjadi tabrakan mobil, mobil bisa berubah bentuknya karena gaya yang diberikan pada benda melebihi kekuatan bahan benda yang bertabrakan.
- Kaleng minum yang kosong akan penyok ketika diinjak dengan keras.
- Plastisin akan berubah bentuknya jika ditekan.
Semakin gaya yang diberikan pada suatu benda, maka semakin besar pula perubahan bentuk yang terjadi pada bena tersebut.