(1) Sebagian kalangan masyarakat menilai bahwa kebijakan lima hari sekolah

atau yang biasa disebut full day school merupakan terobosan dari pemerintah terhadap sistem pendidikan di Indonesia. (2) Dengan adanya sistem tersebut, jam belajar siswa menjadi relatif panjang di sekolah sehingga kegiatan siswa menjadi lebih termonitor serta mengarah kepada aktivitas positif. (3) Salah satu negara yang sudah menerapkan full day school adalah Finlandia yang saat ini tercatat sebagai negara yang memiliki sistem pendidikan terbaik di dunia. (4) Namun, sekolah seharian penuh dapat menyebabkan siswa kelelahan sehingga jam tambahan ini malah kurang efektif.

Pendapat yang menyatakan mendukung pada teks tersebut ditandai nomor
(2)
Pembahasan:
Kalimat kedua berisi dukungan atau persetujuan kepada permasalahan yang terdapat pada kalimat pertama dengan kata kunci siswa menjadi lebih termonitor, mengarah kepada aktivitas positif.