Manfaat Sungai Bagi Manusia

Air sungai dapat dimanfaatkan antara lain sebagai berikut:
  1. Irigasi atau pengairan khususnya di daerah kering orang membutuhkan air untuk mengairi sawah. Dalam sistem pertanian intensif sekarang ini, di daerah basah pun perlu pengairan agar diperoleh hasil yang lebih menguntungkan.
  2. Sumber tenaga sebagai penggerak turbin yang dihubungkan dengan generator sehingga menghasilkan pembangkit listrik (PLTA).
  3. Keperluan domestik, yaitu kebutuhan primer rumah tangga, seperti air minum, memasak, mencuci dan mandi. Bagi masyarakat kota, air juga untuk menyiram tanaman dan rumput hias di halaman.
  4. Sumber penghasil bahan makanan mentah, seperti ikan dan udang.
  5. Industri sebagai penyucian bahan dasar dan pencair atau pelarut bahan.
  6. Transportasi atau sarana perhubungan.
  7. Rekreasi dan olahraga. Di sungai-sungai, orang mengadakan rekreasi sekaligus merupakan arena olahraga, seperti berenang atau dayung.