Pemakaian Tanda Tanya pada EYD

Aturan penulisan tanda tanya pada EYD adalah:
a. Tanda tanya dipakai pada akhir kalimat tanya.
Kapan Anda menikah?
Anda mengerti, bukan?

b. Tanda tanya dipakai di dalam tanda kurung untuk menyatakan bagian kalimat yang disangsikan atau yang kurang dapat dibuktikan kebenarannya.
Misalnya:
Yulianto dilahirkan pada tahun 1986(?)
Toko sebanyak 100 buah(?) terbakar.