Tingkatan Kadar Kemurnian Emas SNI

Di Indonesia tingkat kemurnian emas atau karat telah ditetapkan kadarnya dalam Standart Nasional Indonesia Nomor : SNI 13-3487-2005 yang berisi sebagai berikut:
  1. 24 karat = 99,00 - 99,99% kandungan emasnya.
  2. 23 karat = 94,80 - 98,89% kandungan emasnya.
  3. 22 karat = 90,60 - 94,79% kandungan emasnya.
  4. 21 karat = 86,50 - 90,59% kandungan emasnya.
  5. 20 karat = 82,30 - 86,49% kandungan emasnya.
  6. 19 karat = 78,20 - 82,29% kandungan emasnya.
  7. 18 karat = 75,40 - 78,19% kandungan emasnya.
Emas merupakan logam yang bersifat lunak, mudah ditempa, memiliki berat jenis yang bergantung pada kandungan logam lain yang menyatu dengannya. Mineral pembawa emas biasanya berasosiasi dengan mineral ikutan(kuarsa, karbonat, turmalin, fluorpar, dan sejumlah kecil mineral non logam). Emas banyak digunakan sebagai barang perhiasan, cadangan devisa, dan lain-lain. Sedangkan perusahaan pertambangan yang mengeksplorasi cadangan emas di Indonesia antara lain : PT Aneka Tambang(BUMN), PT Freeport Indonesia, dan PT Newmont Nusa Tenggara.