Idiom dan Ungkapan Idiomatis

Idiom adalah ungkapan bahasa yang artinya tidak secara langsung dapat dijabarkan dari unsur-unsurnya (Moeliono, 1987:177). Menurut Badudu(1989:47), "....idiom adalah bahasa yang teradatkan...." Oleh karena itu, setiap kata yang membentuk idiom berarti di dalamnya sudah ada kesatuan bentuk dan makna. Walaupun dengan prinsip ekonomi bahasa, idiom tidak boleh dikacaukan atau salah satu unsurnya dihilangkan. Setiap idiom sudah terpatri sedemikian rupa sehingha para pemakai bahasa mau tidak mau harus tunduk padanya. Sebagian besar idiom yang berupa kelompok kata, misalnya gulung tikar, adu domba, muka tembok, tidak boleh dipertukarkan susunannya.