Fungsi Komunikasi Massa Menurut Lasswell & Wright

Fungsi terhadap masyarakat memiliki pengertian yang luas, mencakup orang banyak, kelompok-kelompok, dan sistem-sistem budaya termasuk norma-norma sosial. Menurut Lasswell dan Wright(1975) ada empat fungsi komunikasi massa:

1. Pengawasan Lingkungan
Fungsi pengawasan lingkungan menunjuk pada upaya pengumpulan dan penyebaran informasi mengenai berbagai peristiwa yang terjadi di dalam dan di luar lingkungan suatu masyarakat. Contoh: radio, televisi, koran, majalah menyebarkan segala jenis kejadian atau peristiwa menjadi informasi bagi khalayak luas. seperti: kejadian berita dari dalam dan luar negeri.

2. Korelasi antara bagian dalam masyarakat untuk menanggapi lingkungannya
Fungsi korelasi meliputi interpretasi terhadap informasi dan preskripsi(memberi petunjuk atau alternatif) untuk mencapai konsensus dalam upaya mencegah konsekuensi-konsekuensi yang tidak diinginkan akan terjadi.

3. Sosialisasi atau Pewarisan Nilai-nilai
Fungsi sosialisasi menunjuk pada upaya transmisi dan pendidikan nilai-nilai serta norma-norma dari suatu generasi kepada generasi yang berikutnya atau dari suatu kelompok masyarakat terhadap para anggota kelompoknya yang baru. Fungsi semacam ini fungsi yang telah dilakukan oleh para orang tua atau para guru di sekolah.

4. Hiburan
Fungsi hiburan menunjuk pada upaya-upaya komunikasi yang bertujuan memberikan hiburan pada khalayak luas. Bentuk-bentuk hiburan ini pada media massa cetak mencakup hal-hal seperti kehidupan glamour para artis seni dan film, keindahan tempat-tempat wisata, kota-kota bersejarah, musik, olahraga, atau permainan-permainan.