Waktu saya masih kecil, setiap Galungan, orang tua saya membelikan saya baju baru.
Kedatangan Galungan buat saya jadi istimewa. Saya elu-elukan sejak masih dini. Tak jarang saya berdoa agar hari-hari cepat berlalu dan Galungan yang ditunggu-tunggu segera hadir di depan mata. Bahkan saya berkhayal tentang mungkinkah setiap hari menjadi Galungan.
Waktu itu orang tua saya menjawab.
"Tidak mungkin anakku," katanya, "tidak mungkin Galungan itu datangnya setiap hari. Ia sudah ditetapkan hanya enam bulan sekali. Jadi, dua kali dalam setahun. Kalau lebih dari itu tidak akan bagus."
Saya tidak tahu apa yang dimaksudnya dengan tidak bagus. Kini saya sudah tua. Punya anak dan tanggungan tidak kepalang tanggung. Kalau hari Galungan sudah mendekat, kepala saya pusing. Bagaimana caranya bisa melaksanakan berbagai upacara yang sudah menjadi tugas saya. Di samping itu, bagaimana upaya untuk mendapatkan uang agar para anggota keluarga bisa saya belikan baju baru, masing-masing satu stel.
Nilai sosial budaya dalam kutipan cerpen tersebut adalah
membelikan baju baru untuk anak setiap Galungan
Pembahasan:
Sebuah karya sastra, termasuk juga cerpen, mengandung beberapa nilai kehidupan yang dapat dipetik hikmahnya. Nilai kehidupan tersebut sebagai berikut:1. Nilai Sosial
sosial merupakan sifat berkenaan dengan masyarakat(sosio:berhubungan dengan masyarakat); suka memerhatikan kepentingan umum(suka menolong, menderma dan sebagainya).
2. Nilai Moral
moral merupakan sebuah ajaran tentang baik buruk yang diterima umum mengenai perbuatan, sikap, kewajiban, dsb. Moral berpadanan makna dengan akhlak, budi pekerti atau asusila.
3. Nilai Etika
Etika yaitu ilmu tentang apa yang baik dan apa yang buruk, tentang hak dan kewajiban moral(akhlak).
4. Nilai Estetika
Estetika adalah cabang filsafat yang menelaah dan membahas tentang seni dan keindahan serta tanggapan manusia terhadapnya. Estetika berarti juga kepekaan terhadap seni dan keindahan.
4. Nilai Estetika
Estetika adalah cabang filsafat yang menelaah dan membahas tentang seni dan keindahan serta tanggapan manusia terhadapnya. Estetika berarti juga kepekaan terhadap seni dan keindahan.
5. Nilai Budaya
Berkaitan dengan konsep dasar kehidupan manusia (misal: adat istiadat, kesenian, upacara).
6. Nilai Agama
Berkaitan dengan norma (misal: saling memberi pertolongan).