Dampak Pendudukan Jepang di Bidang Militer
Pada masa pendudukan Jepang, telah dibentuk organisasi-organisasi semi militer dan militer. Pengetahuan, pengalaman dan keterampilan yang dimiliki oleh orang-orang Indonesia sangat berharga bagi perjuangan masa-masa berikutnya. Hal ini akan ditunjukkan pada masa sekitar proklamasi dan masa-masa mempertahankan kemerdekaan dengan berbagai laskar perjuangannya. Selain itu, Jepang telah memberi pengalaman tentang cara pembentukan tentara dari awal.
Pada pendudukan Jepang, di Indonesia mulai terbentuk suatu kekuatan angkatan bersenjata yang diperankan oleh putra-putra Indonesia. Tokoh-tokoh penting dalam bidang militer pada waktu itu, misalnya Gatot Mangkuprojo, Otto Iskandardinata, dan Kasman Singodimejo. Juga Urip Sumoharjo dan Sudirman yang ternyata sudah pernah mengikuti pendidikan perwira pada Akademi Militer di zaman Hindia Belanda.
Pada pendudukan Jepang, di Indonesia mulai terbentuk suatu kekuatan angkatan bersenjata yang diperankan oleh putra-putra Indonesia. Tokoh-tokoh penting dalam bidang militer pada waktu itu, misalnya Gatot Mangkuprojo, Otto Iskandardinata, dan Kasman Singodimejo. Juga Urip Sumoharjo dan Sudirman yang ternyata sudah pernah mengikuti pendidikan perwira pada Akademi Militer di zaman Hindia Belanda.