Perbedaan Senyawa Karbon Organik dan Anorganik

Penggolongan senyawa karbon organik dan senyawa karbon anorganik. Tidak didasarkan lagi kepada asalnya, tetapi lebih didasarkan kepada sifat dan struktur senyawa karbon organik mempunyai ciri-ciri bahwa di dalam strukturnya terdapat rantai atom karbon. Sedangkan pada senyawa karbon an organik umumnya tidak mempunyai rantai atom karbon. Beberapa perbedaan yang umum seperti berikut:
Perbedaan Senyawa karbon organik Senyawa karbon anorganik
1. Kestabilan terhadap pemanasan Mudah terurai atau berubah struktur Stabil pada pemanasan
2. Kelarutan Umumnya sukar larut dalam pelarut polar(air) Mudah larut dalam pelarut polar(air)
3. Titik lebur dan titik didih Umumnya relatif rendah Ada yang sangat tinggi tetapi ada yang sangat rendah
4. Kereaktifan Kurang reaktif(jika bereaksi cenderung lambat) Reaktif(berlangsung cepat)
5. Struktur Mempunyai rantai atom karbon Tidak mempunyai rantai atom karbon