Ciri-Ciri Keterbukaan Dalam Penyelenggaran Negara

Sikap keterbukaan merupakan prasyarat dalam menciptakan pemerintahan yang bersih dan transparan. Keterbukaan juga merupakan sikap yang dibutuhkan dalam harmonisasi kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan negara. Berdasarkan penjelasan tersebut, maka ciri-ciri keterbukaan adalah:
  1. Adanya kebebasan untuk mengemukakan pendapat,
  2. Adanya kebebasan untuk berorganisasi, baik organisasi, baik organisasi politik atau organisasi kemasyarakatan.
  3. Penyelenggaraan negara selalu mengemukakan program-programnya kepada masyarakat.
  4. Penyelenggaraan negara menawarkan kebijakan-kebijakan penyelenggaran negara sebelum diputuskan.
  5. Penyelenggara negara memberikan laporan pertanggungjawaban secara transparan, baik secara hukum kepada lembaga yang berwenang atau secara moral terhadap seluruh rakyat.
  6. Penyelenggara negara bersedia menerima masukan, baik berupa kontrol sosial, maupun berupa aspirasi dari warga negara.
  7. Penyelenggara negara menyediakan pelayanan informasi kepada masyarakat yang membutuhkan.
  8. Penyelenggaran negara yang didasarkan pada prinsip-prinsip pemerintahan yang baik.