-->

Perpaduan Tradisi Lokal Hindu Budha Islam Bidang Bahasa

Bahasa asli masyarakat Indonesia adalah bahasa Jawa Kuno dan Melayu Kuno, Bahasa Melayu Kuno bahkan menjadi bahasa pergaulan (lingua franca). Dengan masuknya pengaruh Hindu - Budha, mereka mengenalkan bahasa Sansekerta dan bahasa Pali dari India. Bahasa-bahasa ini memperkaya bahasa yang sudah ada.
Contoh: Jawa kuno: omah, Melayu kuno: rumah, Sansekerta: wisma, graha, griya.
Demikian juga pengaruh Islam yang identik dengan Arab, maka bahasa Arab memperkaya perbendaharaan bahasa yang sudah ada sebelumnya.
Contoh: dalam cerita Parahiyangan terdapat kata dunya dan niat.