Tahap-Tahap Perkembangan Revolusi Industri
Secara umum perkembangan perekonomian dunia menuju ke era revolusi Industri melalui tahapan sebagai berikut:
- Tahap pertama adalah tahap industri rumah tangga atau home industry. Pada tahap ini produksi barang dilakukan di dalam rumah-rumah dan bersifat musiman. Hasil produksi biasanya digunakan untuk kebutuhan sendiri dan dikerjakan secara manual serta tidak terspesialisasi.
- Tahap yang kedua adalah tahap industri manufaktur. Dalam tahap ini telah mulai dipekerjakan orang-orang di luar rumah tangga. Penjualan hasil produksi dilakukan sendiri dengan membangun tempat penjualan di depan rumah masing-masing. Dalam tahap ini muncul istilah gilda, yaitu tempat berkumpulnya ahli-ahli pembuat barang-barang sejenis. Selain itu, mulai muncul para tengkulak yang bergerak dalan usaha pemasaran.
- Tahap ketiga disebut industri pabrik atau factory industry. Dalam tahap ini masyarakat telah mengenal pabrik dan teknologi mesin industri. Industri dalam tahap ini menerapkan sistem ban berjalan.