-->

Kombinasi Gerak Spesifik Guling Depan dengan Guling Belakang

Gerakan dapat dilakukan dengan cara berikut:
  1. Berdiri menghadap ke matras dengan posisi kedua tangan diluruskan ke atas dan pandangan mengarah ke depan.
  2. Letakkan kedua telapak tangan di atas matras, lalu masukkan kepala di antara kedua tangan dan dagu menempel pada dada.
  3. Kedua siku ditekuk, lalu dorong badan ke depan, hingga punggung menempel di atas matras.
  4. Tolakkan kedua tangan ke depan, lalu gulingkan badan ke depan dengan cara berputar.
  5. Mendarat dengan posisi jongkok dan kedua tangan lurus ke depan. Akhiri gerakan dengan posisi berdiri dan kedua tangan lurus ke atas.
  6. Balik badan dengan posisi berdiri, lalu tekuk kedua kaki dan tangan diluruskan ke bawah untuk bertumpu pada matras.
  7. Turunkan pinggul ke matras dengan posisi dagu menempel pada dada.
  8. Kemudian, tekuk kedua tangan dengan posisi telapak tangan menghadap ke atas di samping telinga.
  9. Gulingkan badan ke belakang dengan cara berputar, lalu tolakkan kedua tangan ke depan.
  10. Mendarat dengan posisi jongkok dan kedua tangan lurus ke depan. Akhiri gerakan dengan posisi berdiri dan kedua tangan ke atas.