-->

Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Karangan menutup pelayanan perizinan manual.

Mulai tanggal 5 November 2018 semua perizinan ditempuh secara online (daring). Sistem ini juga bertujuan memberangus praktik calo perizinan. Dengan sistem perizinan online dan [...] kewenangan penyelenggaraan perizinan dan nonperizinan tersebut masyarakat tidak perlu bolak-balik ke dinas terkait untuk melengkapi persyaratan perizinan yang dimohonkan..

Kata yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah
pendelegasian
Pembahasan:
Kata pendelegasian bermakna pemberian wewenang dan tanggung jawab kepada orang lain. Kata delegasi bermakna orang yang ditunjuk dan diutus oleh suatu perkumpulan (negara dan sebagainya) dalam suatu perundingan (musyawarah dan sebagainya). Kata sedelegasi bermakna satu delegasi. Kata pendelegasi bermakna orang yang mendelegasikan. Kata mendelegasikan bermakna melimpahkan wewenang atau menyerahkan uang.