Para pelajar yang lain terlihat berbincang-bincang di setiap sudut ruangan.
Pihak Hawthorn menyediakan serambi yang dilengkapi tempat duduk yang nyaman. Pada umumnya, mereka berkumpul berdasarkan asal negara masing-masing.
Tapi khusus Diana, ia memilih untuk tidak berbaur dengan orang Korea Selatan lainnya. Ia ingin menambah teman sembari membiasakan diri untuk berbincang dengan menggunakan bahasa Inggris bersama pelajar yang berasal dari negara lain. Jika tidak ada teman bicara sekalipun, ia memilih untuk membaca novel.
Diana tidak sama dengan para pelajar lainnya. Ia sudah berjanji kepada orang tuanya untuk memaksimalkan kesempatan belajar di Melbourne. Waktu adalah emas. Ia harus menggunakan sebaik mungkin sebagai jalan menuju keberhasilan di masa mendatang.
Konflik dalam kutipan novel tersebut adalah
Tokoh Diana ingin mencari teman sebanyak-banyaknya agar bahasa Inggrisnya semakin baik.
Pembahasan:
Konflik adalah sesuatu yang dramatik. Konflik mengacu pada pertarungan antara dua kekuatan yang seimbang, menyiratkan adanya aksi dan balasan aksi. Konflik akan terjadi apabila tidak ada kesepakatan di antara dua pendapat dari pelaku cerita. Konflik juga dapat terjadi jika tidak adanya kesepakatan antara ego satu dan ego yang lain.