Isi Kesepakatan Poor Law (1834)
Keadaan rakyat jelata sangat menyedihkan di Inggris. Mereka berjejal-jejal tinggal di daerah kumuh. Mereka berkeliaran dan mengganggu keamanan. Kejahatan merajalela dimana-mana dan memuncak menjadi "Carnaval of Crime" (pembantaian dan pembunuhan yang dilakukan oleh para penganggur karena kesulitan membiayai hidup). Untuk mengatasi hal ini pemerintah mengeluarkan Poor Law pada 1834. Isinya menetapkan:
- Mendirikan rumah-rumah kerja bagi pengemis dan penganggur. Mereka tidak diperkenankan berkeliaran.
- Mendirikan rumah-rumah perawatan untuk pengemis dan penganggur yang cacat atau sakit.
- Memberikan bantuan pada mereka yang tidak dapat bekerja karena usia lanjut.